Saturday, August 31, 2019

Viral !! Polosnya Pemotor Ini Sampai Berniat Membeli SIM Petugas



Sebuah video pemotor yang terjaring operasi lalu lintas, viral di media sosial dan pesan berantai. Pemotor berjaket hitam ini tidak membawa Surat Izin Mengemudi (SIM).


Lucunya, pemotor mengaku belum mengetahui SIM. Bahkan, dengan polosnya, pemotor ini berniat membeli kartu SIM milik anggota polisi. Padahal, anggota berniat menjelaskan terkait SIM.

Dalam video itu terlihat si pria mengaku kepada polisi baru delapan bulan menyicil sepeda motor. Ia mengatakan pihak diler hanya membekali STNK, tanpa dijelaskan harus punya SIM.

Pria tersebut mengaku kaget karena ditangkap polisi. Padahal selama hidupnya merasa tidak pernah berbuat melanggar hukum atau mencuri.
Meski mengundang tawa, petugas kepolisian dengan sabar melayani pengendara motor ini. Selain diberi penjelasan terkait kewajiban memiliki SIM, pemotor juga diberi minuman air mineral dan sebungkus roti.
Tonton Video nya :





Setelah ditelusuri, video viral ini terjadi di wilayah hukum Polres Tasikmalaya. Anggota Unit Lalu Lintas Polsek Singaparna tengah menggelar Operasi Patuh Lodaya di Jalan Sukasukur, Tasikmalaya, tiga pekan lalu. Pengendara motor itu bernama Kohir, warga Kertaharja Tasikmalaya. Kepada polisi, Kohir mengaku tidak mengetahui SIM.

Bahkan, Kohir justru berniat membeli SIM milik polisi. Kohir ini diketahui pedagang cilok yang baru membeli motor dengan cara dicicil delapan bulan lalu. "Dia ini ngaku baru delapan bulan nyicil motor. Belum tahu harus punya SIM, dikira cukup pakai STNK atau sejenisnya dari diler,".

Viralnya video ini mendapat tanggapan positif warga. Mereka beranggapan hal ini lucu, ditambah lagi polisi bersikap profesional dan utamanya humanis.


No comments:

Post a Comment

Support by :

Popular Posts