Gerakan Pemerhati dan Peduli Lingkungan Hidup - Generasi Muda Pelajar Pecinta Alam (GPPLH - GEMPPA) SMA Negeri Ciawi Tasikmalaya ini dilaksanakan Di Perbukitan Mangunsewu Buniasih Kecamatan Kadipaten, tanggal 3-4 Oktober 2015.
Penanaman diawali secara simbolis oleh Pembina GPPLH - GEMPPA Bapak Otim Miharja S.Pd. MM., Ketua Umum Sdri. Neni Rismayanti dan perwakilan Alumni Sdr. Tedi Setiawan yang kemudian dilakukan secara serentak oleh 25 orang calon anggota dan 30 orang anggota GPPLH - GEMPPA.
Kegiatan penanaman ini rencananya akan terus berlanjut di seluruh wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Di mana proses pembibitan pohon yang akan di tanam telah mulai berjalan dan dilakukan sendiri oleh Anggota GPPLH - GEMPPA di kebun pembibitan yang terletak tidak jauh dari Kampus SMA Negeri Ciawi Tasikmalaya.
Mudah-mudahan program kami ini bisa menjadikan Tasikmalaya sebagai daerah yang hijau, bebas dari bencana kekeringan, banjir dan tanah longsor.
Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran kegiatan ini, dan yang akan datang.
No comments:
Post a Comment